Proses Rekrutmen CPNS Kota Malang


Assalamu'alaikum Sahabat Pusat Informasi tercinta, Alhamdulillah kita masih diberi kesehatan kelancaran oleh Allah SWT dalam menjalankan aktivitas sehari-hari. Pada kesempatan kali ini kami akan menyampaikan mengenai Proses Rekrutmen CPNS Kota Malang

Kepala Divisi Advokasi Malang Corruption Watch (MCW) Zainudin menyatakan akan memantau proses pendaftaran seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) di Kota Malang. Rencananya MCW akan mendirikan posko pengaduan di lokasi pengambilan nomor pendaftaran.

"Nanti, saat proses pengambilan nomor peserta tes, kami akan mendirikan posko pengaduan di lokasi pengambilan nomor. Kami akan memberikan sosialiasi terkait proses rekrutmen CPNS kepada para peserta," katanya, Senin (16/9/2013).

Dikatakanya, para pesrta CPNS harus tetap waspada dengan adanya praktik pungutan liar (pungli) saat mengikuti seleksi CPNS. Para peserta jangan mau jika ada oknum yang menawari bisa meloloskan seleksi dengan membayar sejumlah uang.

"Modus-modus penipuan model itu masih banyak. Maka dari itu, peserta jangan terpengaruh. Karena proses seleksi ini dari pemerintah pusat. Yang mempunyai wewenang menerima atau tidak pemerintah pusat. Pemerintah daerah hanya penyelenggara saja," ujarnya.

Menurutnya, modus penipuan sejenis itu rawan dialami oleh calon pegawai negeri sipil dari honorer daerah. Ia mengaku mendapatkan pengaduan dari honorer luar wilayah Malang Raya terkait masalah itu. Ada seorang honorer yang dimintai uang oleh oknum pejabat pemerintah daerah setempat untuk bisa diangkat menjadi PNS.

Kalau tidak membayar sejumlah uang, nama honorer itu akan dicoret dari daftar PNS. "Kondisi semacam itu bisa terjadi di Kota Malang. Untuk itu, kami berharap kepada masyarakat agar segera melapor jika mengetahui praktik-praktik penipuan semacam itu," katanya.

Ia mengatakan, proses pendaftaran CPNS secara online, cukup bagus, karena lebih transparan. Namun, yang perlu diperhatikan, pemerintah juga harus menyiapkan sistem online yang bagus. Jangan sampai sistem ngadat saat masyarakat sedang mengakses website untuk mendaftar.

Pendaftaran seleksi CPNS di Kota Malang bisa diakses melalui alamat website Pemkot Malang, http://malangkota.go.id, maupun di alamat website BKD Kota Malang, http://bkd.malangkota.go.id.

Seroang calon pendaftar, Bayu Sasongko, mengaku psimis akan diterima dalam proses seleksi CPNS tahun ini. Menurutnya, jumlah kuota yang dibutuhkan Pemkot Malang terlalu sedikit. Formasi yang dibutuhkan juga hanya untuk tenaga guru saja.

"Saya mau mendaftar formasi guru matematikan di SMK. Tetapi yang dibutuhkan hanya satu orang. Peluang diterima sangat kecil. Namun, saya akan tetap mencoba ikut seleksi," kata warga Sumberpucung, Kabupaten Malang.